Hai Guys... Bicara masalah tempat wisata, pasti teman-teman mau wisata yang menantang adrenalin, terjangkau dan pastinya indah. saya sebagai penduduk asli lampung barat. menyarankan kepada teman-teman untuk wisata ke suoh, lampung barat. pasti sebagian teman-teman yang berasal dari lampung tahu tempat wisata ini.
Nah di sini saya akan mengenalkan kepada teman-teman salah satu tempat wisata yang wajib teman-teman kunjungi saat traveling ke suoh, yaitu danau keramikan. mungkin dibayangan teman-teman seperti apa sih danau keramikan itu, apa tempatnya seperti danau yang ada berkeramiknya itu. yuup opini ini dapat dibenarkan, tapi maksud dari keramikan disini bukan danau yang dibawahnya ada keramik ya, danau ini tidak sama seperti danau pada umumnya yang dalam.
Danau keramikan di sini adalah danau yang terbentuk dari belerang air panas atau kawah belerang, yang mana ditengah-tengahnya terdapat lubang besar yang ada air panas mendidih, air ini mengalir melalui keramikan yang terbentuk ke arah siring yang ada di pinggir danau, air ini mengalir ke arah danau kecil yang terdapat di bagian bawah danau keramikan.
Apakah danau ini bisa dilalui? tentu saja, teman-teman dapat menginjak keramikan yang terbentuk dari belerang, jangan lupa harus ada pemandu wisata yang memandu teman-teman ya, karena ada bagian dari keramikan yang lunak sehingga ditakutkan keramikan lunak ini terperosok ke dalam apabila di injak sehingga membahayakan wisatawan.
Nah di sini saya akan mengenalkan kepada teman-teman salah satu tempat wisata yang wajib teman-teman kunjungi saat traveling ke suoh, yaitu danau keramikan. mungkin dibayangan teman-teman seperti apa sih danau keramikan itu, apa tempatnya seperti danau yang ada berkeramiknya itu. yuup opini ini dapat dibenarkan, tapi maksud dari keramikan disini bukan danau yang dibawahnya ada keramik ya, danau ini tidak sama seperti danau pada umumnya yang dalam.
Danau keramikan di sini adalah danau yang terbentuk dari belerang air panas atau kawah belerang, yang mana ditengah-tengahnya terdapat lubang besar yang ada air panas mendidih, air ini mengalir melalui keramikan yang terbentuk ke arah siring yang ada di pinggir danau, air ini mengalir ke arah danau kecil yang terdapat di bagian bawah danau keramikan.
Apakah danau ini bisa dilalui? tentu saja, teman-teman dapat menginjak keramikan yang terbentuk dari belerang, jangan lupa harus ada pemandu wisata yang memandu teman-teman ya, karena ada bagian dari keramikan yang lunak sehingga ditakutkan keramikan lunak ini terperosok ke dalam apabila di injak sehingga membahayakan wisatawan.
Teman-teman dapat melewati danau menuju bukit yang ada di seberang danau, nah dari bukit ini teman- teman dapat melihat ke indahan danau kareamikan, selain itu teman- teman dapat melihat lubang yang ada di lereng bukit yang didalamnya terdapat belerang yang mengental, di lembah bukit bagian belakang teman-teman dapat melihat pemandangan ariran kecil air dan belerang. bukit ini berukuran kecil, jalan menuju puncaknya pun hanya bisa untuk 1/2 orang jadi harus hati-hati ya.
Danau ini sekarang sangat terkena dikalangan masyarakat lampung, bahkan banyak wisatawan luar negeri yang telah mencoba pengalaman travelingnya ke sini. Nah pasti teman-teman bertanya kan, spot yang harus dilalui menuju danau ini, sebenarnya banyak jalan menuju daerah suoh.
Teman - teman dapat melewati Liwa (Kota Besi), dan Sekincau. bagi yang suka akan tantangan, saya sarankan teman-teman untuk melewati spot dari arah Sekincau. Spot ini tentu dilalui sekitar 1-2 jam dari jalur kota liwa ya, bagi teman-teman yang berasal dari Bandar Lampung ada dua rute yang dapat teman- teman lewati adalah melalui Pringsewu, atau teman-teman dapat melalui jalan lintas Sumatra yaitu melewati Bandar Jaya - Kota Bumi - Sumber Jaya - Way tenong, waktu yang ditempuh dpat mencapai 7-8 jam dalam kondisi jalan normal dan tidak terkendala. Dalam perjalanan menuju danau ini teman-teman akan melewati beberapa danau dan teman - teman dapat melihat keindahan alam dari wilayah suoh.
Masalah biaya? ya, biaya ke daerah pedalaman sepeti ini masih tergolong lumayan. teman-teman dapat melewati jalan pringsewu dengan naik travel seharga -/+ RP 200.000, jasa ojek menuju lokasi yang tidak dapat dijangkau oleh mobil RP 50.000 pulang pergi. dan jasa pemandu RP 100.000.
Ok.. Guys yang minat berwisata ke Souh silahkan cari infonya lebih lanjut di Google ya,, karena ini hanya sebagai pengenalan wisata Souh dari saya..
Jangan Lupa Kunjungi http://www.traveloista.co.id/ untuk informasi dan rencana perjalanan wisata.. Karena Travel and Tour yang baik dapat menentukan kenyamanan dan keamanan teman-teman dalam berlibur, baik luar ataupun dalam negeri..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar